Penulis: Ega Adriansyah
Penerbit: Cv. Abdi Fama Group
ISBN: On Proses
Jumlah halaman: 186 hal
Harga: 65.000
Pre Order: 15 Juli 2024
HP: 08977854425
Sinopsis
Buku ini berisi tulisan-tulisan harian saya selama tiga tahun terakhir terutama tentang tema keagamaan yang dihubungkan dengan isu-isu sosial, politik, toleransi beragama dan lainnya.
Buku ini disusun menjadi beberapa bagian. Bagian pertama berisi tentang agama dan mubadalah; bagian kedua tentang agama dan dakwah; bagian ketiga tentang agama, peradaban dan problematika sosial; keempat tentang agama dan politik; dan terakhir tentang agama dan pribadi berkualitas.
Buku ini sengaja dibuat dengan bahasa yang ringan agar mudah dimengerti oleh pembaca. Di dalamnya, saya mencoba untuk menyampaikan bahwa agama berperan penting dalam kehidupan manusia secara pribadi maupun kolektif (di lingkungan sosial maupun kenegaraan). Ketika agama mendapatkan posisi atau kedudukan yang tinggi dalam hati dan tindak-tanduk seseorang, agama bisa membuatnya terhindar dari berbagai penyimpangan dalam hidup. Ketika kehidupan manusia jauh dari macam-macam penyimpangan pribadi maupun kolektif, maka peradaban bisa lebih baik. Negara dan kehidupan sosial manusia bisa terkena imbas positif. Keharmonisan sosial juga bisa terwujud dengan mudah.
Satu hal yang menjadi kelebihan dalam buku ini adalah semua tulisan di dalamnya merupakan hasil pengamatan dan pengalaman penulis selama tiga tahun aktif di desa dan negara Indonesia. Karenanya, buku ini akan menjadi buku yang mudah-mudahan berguna bagi siapa pun yang hendak mendalami agama dan menemukan solusi terbaik guna mewujudkan peradaban negara yang lebih maju.